Bandung, Apkasi.org. Tim Sekretariat Apkasi menghadiri undangan Rapat Koordinasi Percepatan Pembentukan dan Penguatan Kelembagaan Unit Metrologi Legal (UML) yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan Direktorat Jenderal Perlindungan Konusmen dan Tertib Niaga Direktorat Metrologi. Kegiatan berlangsung di Ruang Rapat Patron Direktorat Metrologi, Bandung, Kamis (16/11/2023).
Direktur Eksekutif Apkasi Sarman Simanjorang dalam sambutannya menegaskan Apkasi berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh dalam upaya percepatan pembentukan dan penguatan kapasitas kelembagaan UML. “Apkasi memiliki peran strategis dalam menghubungkan Kementerian Perdagangan dengan para Bupati selaku anggota Apkasi di seluruh Indonesia dalam upaya memastikan terselenggaranya kegiatan Metrologi Legal sebagaimana dimaksudkan dalam UU No. 23/2014 tentang Pemerintahan Daerah,” katanya.
Sri Astuti selaku Direktur Metrologi di Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan memberikan apresiasi atas kunjungan dari Tim Sekretariat Apkasi. “Terima kasih kehadiran rombongan Apkasi yang dipimpin langsung Pak Direktur Eksekutif, kami optimis kendala-kendala kami di lapangan yang selama ini menjadi penghambat akan terbantu dengan dukungan dan support Apkasi,” katanya.
Sementara itu, Ketua Tim Bina Kelembagaan Metrologi Legal, Direktorat Metrologi Herosubroto dalam paparan singkatnya memberikan informasi perkembangan dan teknis pelaksanaan kegiatan kemetrologian pada pemerintah kabupaten di seluruh Indonesia. Setelah sesi diskusi dan tanya jawab, rombongan Apkasi diajak berkunjung ke Laboratorium dan Instalasi Uji Direktorat Metrologi. (*)