Menko Kemaritiman Sambut Baik Ajakan Apkasi untuk Dialog dengan Para Bupati

Untuk memberikan penjelasan sosialisasi program kerja, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut B. Pandjaitan menyambut ajakan Apkasi (Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia) untuk membuka ruang dialog dengan para bupati membahas isu yang berkaitan dengan kemaritiman. Hal ini disampaikan Menteri Luhut B. Pandjaitan, Selasa (1/11/16).

img_0329

Dalam kesempatan audiensi ini Luhut B. Pandjaitan menegaskan peran Kemenko Maritim saat ini mencakup pembangunan infrastruktur, perikanan dan kelautan, serta sumber daya mineral. Luhut juga mengatakan bahwa potensi kemaritiman di tanah air ini sangat besar sekali, dan inilah yang juga harus menjadi perhatian para kepala daerah yang wilayahnya memiliki potensi di laut.

Guna memberikan gambaran yang sejelas-jelasnya, Luhut B. Pandjaitan pun menyambut baik ajakan Apkasi untuk berdialog dengan para bupati dalam kegiatan rutin Apkasi Ministrial Forum. Agendanya akan diselenggarakan pada Desember 2016, di kantor Sekretariat Apkasi di Jakarta.

Sementara itu, Emil Dardak selaku Wakil Ketua Umum yang juga adalah Bupati Trenggalek, dalam kesempatan ini juga memaparkan konsep pengembangan koridor maritim di pesisir selatan Pulau Jawa. Emil menyoroti ketiadaan infrastruktur strategis di pesisi selatan Jawa Timur, antara lain tidak adanya pelabuhan barang sebagai key outlet untuk mendorong pemanfaatan Samudera Hindia. “Ketiadaan lainya yakni bandara di pesisir selatan Jatim, khususnya Jatim Barat Daya, konektivitas lintas selatan yang belum terwujud, serta tiadanya pengembangan pelabuhan perikanan nusantara di pesisir selatan Jatim,” terang Emil. (*)

About Humas 789 Articles
Apkasi (Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia) OFFICE: The Bellagio Boutique Mall Lt. 2 Unit OL3-01.02 & OL3-31.32 Jl. Mega Kuningan Barat No. 3 Blok E4, Jakarta Selatan, 12950 Phone: 021-3002-9703 Fax: 021-3002-9704 Email: info@apkasi.org