Lombok Utara, Apkasi.org. Bupati se-Bali, NTB dan NTT sepakat akan memperkuat kerjasama antardaerah di bidang ekonomi, pariwisata, sosial budaya dan promosi daerah demi kemajuan bersama. Demikian salah satu butir kesepakatan yang dihasilkan pada rapat koordinasi Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Regional Bali dan Nusa Tenggara yang berlangsung hari ini (8/4) di Gili Trawangan, Lombok Utara.
Koordinator Apkasi Regional Bali, NTB dan NTT, Najmul Ahyar, menyatakan bahwa dengan kegiatan ini, diharapkan segenap anggota Apkasi di regionalnya, benar-benar komitmen untuk memperkuat kerjasama tersebut.
“Kami selaku koordinator Apkasi, hanya berperan memfasilitasi dan mendorong agar kerjasama ini benar-benar dapat terealisir,” ujar Najmul yang juga Bupati Lombok Utara ini, seraya menegaskan rapat yang menghasilkan beberapa kesepakatan dan juga rekomendasi ini, akan segera dilaporkan ke Dewan Pengurus Apkasi di tingkat pusat.
Rakoreg Apkasi Bali, NTB dan NTT ini, berlangsung selama sehari penuh dengan dihadiri sekitar 25 bupati dan wakil bupati, serta pejabat lain di jajaran perintah kabupaten di ke-3 propinsi tersebut. Berikut ini beberapa foto suasana rakor.